SANGGAU, tembawangsanggau.id : Komisi Pemilihan Umum atau KPU dan Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu Kabupaten Sanggau saat ini tengah melakukan open rekrutmen penyelenggara Pilkada tahun 2024 tingkat kecamatan. Saat ini KPU Kabupaten Sanggau sudah membuka penerimaan pendaftaran dan penelitian administrasi calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau PPK sejak tanggal 23 april, untuk rekrutmen Panitia Pemungutan Suara atau PPS mulai dibuka tanggal 2 – 8 mei 2024 mendatang.
Sementara itu, untuk Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu Kabupaten Sanggau juga sudah membuka penerimaan dan verifikasi berkas anggota Panwascam Existing sejak tanggal 23 – 27 april 2024. Sementara untuk pelamar baru pendaftaran dan penerimaan berkas akan dimulai tanggal 5 – 7 mei 2024 mendatang.
Dengan dimulainya pembentukan badan adchock penyelenggaran Pilkada tahun 2024 ini, Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, Jumadi, berharap kepada masyarakat Kabupaten Sanggau agar memanfaatkan momen perekrutan badan adhoc penyelenggara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Barat serta pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sanggau. Baik itu sebagai anggota PPK maupun anggota Panwascam.
“Kepada masyarakat sanggau saya berharap agar memanfaatkan momen open rekrutmen penyelenggara Pilkada tahun 2024. baik itu sebagai anggota PPK maupun anggota Panwascam,” kata Jumadi, Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, Jumat, (26/4/2024).
“Selain itu, saya juga berharap kepada pihak KPU dan Bawaslu agar dalam proses perekrutan ini benar-benar selektif, sehingga mereka yang terpilih nanti dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan maksimal supaya proses tahapan hingga pelaksaan Pilkada 2024 di Kabupaten Sanggau berjalan dengan aman dan lancar,” ujarnya.
“Kepada semua lapisan masyarakat, ayo bersama-sama mensukseskan Pilkada di Kabupaten Sanggau tahun 2024 ini dan menggunakan hak pilihnya dengan baik,”pungkasnya.