SANGGAU, tembawangsanggau.id – Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena, menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan gedung Gereja Kristen Nasional Injili G-K-N-I Jemaat Makedonia Bodok, Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Senin, (10/3/2025).
Peletakan batu pertama pembangunan gedung Gereja Kristen Nasional Injili G-K-N-I Jemaat Makedonia Bodok ini diawali dengan ibadah.
Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sanggau sangat mendukung pembangunan gedung Gereja Kristen Nasional Injili Jemaat Makedonia Bodok, Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu.
Sebagai bentuk dukungan dari pemerintah akan mengalokasi APBD kabupaten sanggau tahun anggaran 2026 mendatang sesuai dengan kemampuan APBD Kabupaten Sanggau.
“Kita komitmen membantu pembangunan gereja kristen jemaat makedonia bodok ini tahun 2026. Untuk nominalnya nanti sesuai dengan kemampuan anggaran,” kata Susana Herpena, Wakil Bupati Sanggau.
“Saya berharap supaya semua pihak ikut terlibat dan berkontribusi dalam pembangunan gereja ini,” ujarnya.
“Selain itu, saya juga berharap agar panitia tetap kompak dan solid supaya pembangunan gereja bisa selesai tepat waktu,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pembangunan Gedung Gereja Kristen Nasional Injili G-K-N-I Jemaat Makedonia Bodok Desa Pusat Damai, Heri Wijaya mengatakan, Gedung GKNI ini akan dibangun dengan ukuran 16 X 30 Meter Persegi dengan kebutuhan anggaran kurang lebih sekitar tiga milyar rupiah.
“Adapun anggaran yang sudah terkumpul saat ini sekitar 1,2 milyar rupiah yang berasal dari swadaya jemaat dan sumbangan para donatur,” kata Heri Wijaya, Ketua Panitia Pembangunan.