SANGGAU, tembawangsanggau.id – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, Timotius Yance, memimpin sidang paripurna Ke-10 tahun hari Ke-12 masa persidangan Ke-2 tahun sidang 2025 di aula lantai tiga Kantor DPRD Kabupaten Sanggau, Kamis, 10 April 2025.
Sidang paripurna ini dalam rangka penyampaian rekomendasi DPRD Kabupaten Sanggau terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Sanggau Tahun Anggaran 2024.
Dalam kesempatan tersebut Timotius Yance berharap agar penanganan infrastruktur jalan bisa dilakukan secara fungsional ditengah efisiensi anggaran saat ini.
“Rekomendasi Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Sanggau Tahun Anggaran 2024 yang diberikan oleh DPRD ada beberap poin penting yang disampaikan kepada Bupati Sanggau seperti terkait penanganan infrastruktur jalan,” kata Timotius Yance, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sanggau.
“Karena jika penanganan infrastruktur dilakukan secara fungsional, hasilnya bisa maksimal,” ujarnya.
“Selain itu, poin rekomendasi yang kami (DPRD) berikan kepada Bupati Sanggau yaitu terkait pelayanan publik agar kedepan bisa ditingkatkan sehingga pelayanan publik yang diberikan kepada masyarakat bisa maksimal dan prima,” pungkasnya.