banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90 banner 728x90

Wabup Sanggau Pungut Sampah di Taman Arongk Belopa

SANGGAU, tembawangsanggau.id – Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena, memungut sampah yang berserakan di kawasan taman arongk belopa kota sanggau saat hendak melakukan olahraga pagi, Senin, 7 April 2025.

Susana Herpena mengungkapkan merasa sedih dan prihatin terhadap kebersihan lingkungan di kawasan taman arongk belopa.

Karena itu, ia meminta kesadaran kepada masyarakat yang melakukan aktivitas di taman arongk belopa agar tidak membuang sampah sembarangan karena dilokasi taman arongk belopa tersebut sudah disiapkan tong sampah atau tempat pembuangan sampah.

“Sedih saya lihat sampah tadi berserakan dimana-mana (kawasan taman arongk belopa,” kata Susana Herpena, Wakil Bupati Sanggau.

“Padahal tong sampah sudah disiapkan. Karena itu, saya meminta kepada masyarakat agar memiliki kesadaran membuang sampah pada tempatnya,” ujarnya.

“Membuang sampah sembarangan itu bisa mengundang penyakit dan membuat kawasan kota kumuh,” tegasnya.

Wakil Bupati Sanggau, Susana Herpena, juga meminta kepada pelaku usaha di sekitaran lokasi taman arongk belopa agar mengingatkan kepada masyarakat yang membeli barang atau makanan untuk membuang sampah pada tempatnya.

Selain itu, Susana Herpena juga sudah meminta kepada petugas kebersihan Dinas Lingkungan Hidup agar bekerja dengan maksimal terutama membersihkan tempat wisata dan kawasan di kota sanggau.