SANGGAU, tembawangsanggau.id – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, Acam, bersama anggota komisi tiga dan komisi empat DPRD Kabupaten Sanggau yaitu Yulius Tehau, Andreas Sisen, Dewi Merlina dan Yunita mengunjungi Kantor PLN Pusat Jakarta. Jumat, (5/1/2024).
Kedatangan mereka disambut oleh Asisten yang membidangi listrik masuk desa PLN Pusat Jakarta beserta jajarannya.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sanggau, Acam mengatakan, kedatangan DPRD Sanggau mengunjungi PLN ini untuk berkoordinasi dan mempertanyakan terkait pemasangan jaringan listrik khususnya di Kabupaten Sanggau kepada pihak PLN.
“Penerangan listrik PLN ini tentunya sangat dibutuhkan hingga ke tingkat Desa bahkan Dusun,” kata Acam, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sanggau.
“Saya berharap pemasangan jaringan listrik bisa tuntas agar bisa segera didambakan oleh masyarakat,” ujarnya.
“Karena penerangan listrik PLN ini sudah lama didambakan oleh masyarakat,” tambahnya.
“Jika saat melakukan pemasangan ada kendala dilapangan segera menyampaikan kepada kami agar bisa difasilitasi untuk mencari solusi bersama masyarakat setempat,” pungkasnya.
Acam menambahkan, terkait program Lisdes tahun 2023 yang sampai saat ini belum selesai, pihak PLN berjanji akan menuntaskan sampai selesai.
Sementara, Lisdes tahun 2024 pihak PLN menyampaikan masih menunggu persetujuan anggaran dari DPR yang telah di usulkan oleh PLN.